Minggu, 06 Maret 2016

WISATA ACEH SINGKIL



MENATAP KEINDAHAN WISATA ACEH SINGKIL

Suara gemercik air dan sejuknya udara menyambut kedatangan pengunjung di anak laut singkil, indahnya pemandangan membuat mata terpana akan anugrah yang diberikan tuhan yang maha kuasa.
Keramahanan akan penduduk asli singkil terhadap tamunya, membuat hati ingin berlama-lama untuk menikmati wisata Aceh Singkil.

Wisata yang ada di Kab. Aceh Singkil Provinsi Aceh merupakan daerah yang layak untuk dikujungi selain daerahnya yang indah, masyarakat pribumi memiliki jiwa yang ramah untuk melayani setiap tamu yang datang. Setiap pengunjung yang telah datang, selalu ingin merasakan kembali wisata yang ada di Kab. Aceh Singkil.

Perjalanan ke anak laut, kabupaten Aceh singkil memakan waktu 6-7 jam dari kota medan (sumatra utara) dengan menggunakan mobil travel dengan ongkos yang relativ terjangkau bagi masyarakat luas.
Di anak laut ada café-café yang menyediakan makanan-makanan yang bisa menggugah selera makan pengunjung seperti ikan bakar kerapu yang langsung bisa diambil dari keramba pada café tersebut. Biasanya yang menjadi makanan paforit bagi pengunjung yang datang adalah kerang rebus yang biasanya di sajikan dengan sambal yang maknyosss. Selain harga makanan tersebut yang relatif murah, rasa yang enak dan nilai protein yang tinggi membuat pengunjung kecanduan akan nikmatnya kerang rebus.
“Pantai anak laut Singkil tempatnya sangat indah, makanannya enak, suasananya nyaman, alangkah lebih bagusnya lagi apabila pemerintah menyediakan fasilitas bermain untuk anak-anak.” Ujar titin salah satu turisme lokal yang sering berkunjung ke tempat tersebut.
Menurut Dewa Magdalena Pemerhati wisata Aceh Singkil “Wisata yang ada di Kabupaten Aceh Singkil sudah terkanal sampe ke manca negara, saya pernah menyelam di laut Pulau Singkil terumbu karangnya bagus, ikannya berenang bermain seperti sahabat dengan kita.”

Setalah dimanjakan dengan pemandangan anak laut singkil, objek wisata danau bungara yang terdapat di Kec. Kuta Baharu seakan-akan menggelitiki hasrat petualang para pengunjung, yang jaraknya dari Pusat Kabupaten hanya memakan waktu 2-3 jam dengan menggunakan sepeda motor atau mobil.
            Danau bungara merupakan danau yang masih perawan, kemolekan danaunya membuat mata terpana akan melihat setiap keindahannya. Peralatan pancing yang telah dipersiapakan sebelum kita berkunjung ke danau ini, semakin menambah gairah petualangan pengunjung.


Burung Walet Sihitam-manis menari-nari di angkasa dan si Raja siangpun mulai memasuki peraduannya menambah keindahan langit-langit pantai singkil. Setelah dewi malam keluar dari balik awan, rasa lelah perjalanan seharian pengunjung akan segera pupus dengan empuknya tempat peristirahatan di penginapan untuk persiapan kembali ke kota Medan. Kapan kita bisa kembali lagi untuk menikmati wisata Aceh Singkil?
Jenis ikan yang bisa ditangkap tidak kalah elitnya dengan ikan yang ada di restoran, salah satunya ikan nila. Pengunjung bisa langsung membakar ikan yang telah didapatkan dipinggir danau tersebut. Masih segarnya ikan, membuat lidah menari-menari menikmati kelejatannya.Sebelum matahari tenggelam pengunjung bisa kembali ke Kota Singkil untuk menikmati sunset pada pinggir pantai Kota Singkil.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar